Pencarian

KATEGORI KARTU PERDANA BERNOMOR CANTIK

  Unknown      

PERBEDAAN JENIS DAN CIRI NOMOR CANTIK PENGARUHI HARGA KARTU PERDANA

Pada dasarnya kartu perdana yang dikeluarkan oleh operator penyedia akan sama harganya sesuai tertera pada cover pembuatan kartu perdana tersebut, begitupula dengan harga kartu perdana dalam pengambilan partai besar atau per box. Namun berbeda dengan sebuah kartu perdana yang memiliki komposisi rapih dan cantik, karena setelah pendistribusian biasnya para penjual kartu perdana akan melakukan sortir nomor-nomor yang dianggap layak memiliki harga jual berbeda dengan kartu perdana biasa.

Urutan Nomor Cantik Berdasarkan Harga Dan Serinya Nomor Panca, Hexa, Kwartet Dan Triple

Apa yang membuat kartu perdana hasil sortiran tersebut menjadi terkesan spesial dan bernilai jual lebih ? Adalah ciri nomor yang tertera pada kartu perdana tersebut yang bisa dibagi menjadi beberapa kategori seperti berikut ini :

1. Nomor Cantik Super

Adalah kartu perdana yang berisi sebuah nomor berderet sampai mungkin 8 bahkan 9 digit dibelakang kode operator, saya contohkan sebuah kartu perdana bernomor 081233333333 terdapat angka 3 berulang sebanyak 8 digit. Kadang terlihat seperti mustahil, namun kenyataannya memang ada dan tahukah anda siapa saja pemilik nomor yang langka seperti itu ? ya, benar sekali mereka adalah golongan pejabat pemerintahan. Karena harga nomor cantik super seperti ini akan sangat fantastis sekali dan hanya orang-orang tertentu yang mampu menjangkau harganya. Dan Angkanyapun akan mempengaruhi sekali bagi harga jual kartu tersebut, dimana angka besar menjadi dominan kartu perdana termahal yang pernah ada.

2. Nomor Urut

Adalah Jenis Nomor Cantik, dimana komposisi nomornya berurutan hingga 9 sampai 10 digit terakhir. sebagai contoh 081234567890. Sama seperti Anda sayapun sangat tertari sekali dengan nomor cantik seperti ini, hanya saja saya bukanlah penguasaha pemilik saham diperusahaan besar di beberapa negara, hihii.. Ya, jelas sekali pemegang nomor cantik jenis ini pastinyalah seorang pebisnis tersohor negeri, dimana nomor hpnya juga sebagai pendukung keberuntungan bisnisnya untuk terus menanjak sesuai urutan nomor hp tersebut. Wow..

3. Nomor Sapta

Adalah Nomor berangka sama berulang sebanyak hingga 7 diigit, contoh 081267777777. Sangat rapih bukan. Jadi wajar saja jika sebuah kartu perdana bernomo cantik berharga sangat mahal karena untuk jenis seperti ini saja diperlukan berpuluhan box untuk mendapatkan sebuah nomor cantik sapta ini.

Baca Juga :
Nomor Cantik 888 Angka Keberuntungan, Fakta Atau Mitoskah ? 

4. Nomor Hexa

Kategori Nomor cantik ini adalah katu perdana berkomposisikan sebuah nomor berulang sampai sebanyak 6 digit, saya contohkan 081267888888. Terlihat disitu angka 8 beururut hingga sebanyak 6 kali. Meskipun nomor cantik itu tidak memiliki haga pasaran, namun jika saya perkirakan jenis nomor seperti ini berada di kisaran harga sebuah motor kawasaki ninja dan akan menjadi lebih murah bila nomor itu semakin kecil seperti hexa 1 atau hexa 2.

5. Nomor Panca

Ya, Panca itu berarti 5, berarti akan ada sebuah nomo berurut sebanyak 5 digit. Haganya bergantung dari penempatan nomor panca tersebut apakah di ujung atau ditengah. Contoh Nomor panca di tengah 082300000878, yang mungkin masih masuk kategori nomor cantik harga terjangakau lain halnya dengan harga nomor panca ujung yang bila saya kisarkan akan sama harganya dengan smartphone yang anda gunakan.

6. Nomor Kwartet

Adalah sebuah nomor berurut sebanyak 4 kali. langsung saja saya contohkan dengan nomor 0852 7755 9999. Mengenai harga tentu akan berbeda jika saja nomor ditengahnya tampak sangat tak rapih, atau juga jika nomor kwartet tersebut terletak ditengah kombinasi nomor, seperti 0852 9999 7755. Kembali lagi semua bergantung kebutuhan dan kemampuan kita selaku pembeli dan pengagum nomor cantik tersebut.

7. Nomor Triple

Adalah sebuah kartu perdana dimana terdapat sebuah nomor berurut sebanyak 3 kali didalam komposisi nomornya. Nomor jenis ini adalah nomor cantik dengan harga ekonomis dimana kita masih bisa menemukannya pada konter biasa di daerah kita tinggal. Namun akan menjadi lain harganya jika nomor triple tersebut menjadi unik, dimana terdapat kombinasi jenis nomor lain dengan nomor triple tersebut. contoh saja 0852 9888 9777 yang sekarang bukan lagi jadi sekedar nomor triple karena telah jadi nomor dobel triple.

Akan masih banyak lagi bentuk kombinasi jenis-jenis nomor cantik, selain dobel triple yang sudah diuraikan diatas, ada juga dobel kwartet, kombinasi kwartet triple, berhitung triple contoh 0812 3456 7888, dan semua itu akan sangat mempengaruhi perbedaan harga dari setiap jenis nomor cantik. Ada lagi jenis nomor cantik pengulangan yang bisa dikategorikan seperti ABCD-ABCD atau ABC-ABC, contoh 0812 6789 6789. 

Demikianlah uraian saya mengenai jenis dan perbedaan kartu perdana bernomor cantik, harapan saya dapat membantu pengunjung sekalian memahami dan menentukan pilihan nomor cantik sesuai  kebutuhan dan kemampuan Anda sekalian. Terimakasih sudah berkenan berkunjung di situs sederhana ini.

Baca Juga : 
Waspada Tak Semua Nomor Cantik Bermakna Hoki

logoblog

Thanks for reading KATEGORI KARTU PERDANA BERNOMOR CANTIK

Previous
« Prev Post

3 comments:

  1. Jangan ngaku bos jika belum punya Nomor Cantik. Nomor Perdana Cantik menjadikanmu lebih percaya diri dan lebih mudah dipercaya banyak orang. Jika kamu sedang mencari Nomor Perdana Cantik Murah, silakan kamu KLIK DISINI>>Nomor Cantik.

    ReplyDelete
  2. kalau misal nomor 0853-ABBC-ABBC itu masuk kategori mana? kira2 harganya sampe berapa ya? trimakasih

    ReplyDelete
  3. wah no saya termasuk no cantik, karna no saya kwatret 1111

    ReplyDelete

Share pengalaman seru kamu terkait info dan trik internet murah ulasan kita kali ini gaez. Komentar kamu akan di moderasi, dan setiap komen yang out of topic, sorry yee gak akan di publish.