Pencarian

Setelah Lama Di Tunggu Akhirnya Whatsapp Kini Bisa Hapus Pesan

  Nocan_official      

Fitur Baru Whatsapp : Hapus Pesan Yang Sudah Terlanjur Terkirim

Yapz gaez, setelah lama dinanti-nanti pengguna whatsapp akan adanya sebuah fitur penghapus pesan, WhatsApp akhirnya menghadirkan penambahan fungsi pada aplikasinya. Masih segar dalam ingatan kita ya gaez, dimana kemarin fitur baru untuk video call juga telah dibenamkan pada aplikasi chat paling populer tersebut demi memanjakan para pengguna aplikasinya.

Aplikasi Whatsapp Kini Bisa Hapus Pesan Terkirim
Fitur Baru Hapus Pesan Whatsapp
Nah, kali ini sebuah terobosan baru dibuat terkait sebuah fitur penghapusan pesan yang disebut dengan Delete For Everyone. Anda hanya perlu membuka chat thread kemudian klik dan tahan pesan saja dan nanti akan ada opsi Delete For Everyone untuk menghapus pesan-pesan yang telah dikirim ke pengguna lainnya, sangat mudah bukan ?

Di dalam fitur tersebut, kamu nantinya akan menemukan beberapa opsi gaez, yaitu “hapus untuk semua orang”, pesan akan dihapus dari chat dan akan diganti dengan tulisan “Anda telah menghapus pesan ini” di jendela chat Anda dan “Pesan ini telah dihapus” untuk penerima. Jika Anda memilih “Hapus untuk saya” maka pesan yang akan terhapus hanya pada jendela chat Anda sendiri.


Dikutip dari laman Phone Arena, ketersediaan fitur teranyar whatsapp tersebut diperuntukkan baik itu pengguna Android maupun iOS. Dan yang menariknya, fitur anyar ini juga memungkinkan pengguna untuk memilih beberapa pesan sekaligus atau menghapus semuanya dan berfungsi pada chat personal maupun chat grup.

Namun begitu gaez, penting untuk diketahui bahwa, ada waktu expired dalam menggunakan fitur Delete For Everyone Whatsapp ini dimana pesan yang ingin dihapus ternyata hanya diberi waktu selama 10 menit. Di atas waktu yang telah ditentukan, maka pesan tidak dapat dihapus lagi.

Sayangnya, saat menjajal fitur tersebut, tidak ada pemberitahuan bahwa pesan yang dihapus telah berhasil, sehingga tidak benar-benar menjamin apakah pesan yang dihapus tersebut tidak dilihat penerimanya.

Untuk bisa menikmati fitur hapus pesan ini kamu harus memperbarui terlebih dulu aplikasi Whatsapp melalui Playstore Atau App Store ya gaez.

logoblog

Thanks for reading Setelah Lama Di Tunggu Akhirnya Whatsapp Kini Bisa Hapus Pesan

Previous
« Prev Post

No comments:

Post a Comment

Share pengalaman seru kamu terkait info dan trik internet murah ulasan kita kali ini gaez. Komentar kamu akan di moderasi, dan setiap komen yang out of topic, sorry yee gak akan di publish.