Pencarian

Bonus Kuota Internet 500MB Dari Registrasi Ulang Kartu Simcard Telkomsel

  Nocan_official      

Cara Benar Registrasi Ulang Nomor Telkomsel Ke 4444

Terlepas dari pro dan kontra mengenai aturan baru kebijakan yang ditetapkan oleh pemerintah untuk meregistrasikan ulang semua nomor ponsel yang telah beredar di masyarakat, ada sesuatu yang menarik nih gaez datang dari provider Telkomsel guna turut mensukseskan kebijakan dari kementrian komunikasi dan informatika tersebut.

Cara Mendapatkan Kuota Internet 500 MB Telkomsel Dengan Registrasi Ulang Simcard
Registrasi Ulang Nomor Telkomsel Dapat Bonus Kuota Internet Gratis
Yapz, bagi kamu pelanggan lama Telkomsel yang ingin meregistrasi ulang nomor simcard, ada bonus menarik yang disiapkan operator terbesar tanah air ini. Apalagi kalau bukan kuota internet gratis sebesar 0,5 GB atau 500 MB secara cuma-cuma hanya dengan mendaftarkan kembali nomor ponselnya dengan data kependudukan yang valid tentunya.


Nah gaez, untuk bonus 500 MB ini sendiri bisa kamu nikmati dalam jangka waktu 7 hari, lumayan lah bisa browsing atau chattingan gratisan seminggu. Dan untuk meregistrasikan ulang nomor telkomsel kamu, caranya sangat gampang kok. Kamu tinggal mengirim sms saja ke 4444 dengan format ULANGNIK#NOMORKK#.

Update!!!

Tinggal Beberapa Hari Lagi, Segera Registrasi Ulang Nomor Ponsel Kamu Dan Dapatkan Bonus Kuota Internet Gratis Telkomsel Hingga 10 GB 

Mendekati batas waktu tenggat registrasi ulang yang ditetapkan akhir bulan februari ini, Telkomsel memberikan tawaran bonus kuota internet hingga 10 GB bagi setiap nomor pelanggan pengguna kartu Simpati, Loop, maupun juga Kartu As yang telah melakukan registrasi ulang kartu simcard nomor ponselnya sesuai data yang valid demi mendukung program pemerintah tersebut.

Bonus kuota ini nantinya bisa digunakan di semua jaringan tanpa pembagian kuota alias 24 jam penuh. Jadi mulai sekarang, pastikan kamu sudah melakukan registrasi ulang nomor hp kamu untuk bisa mendapatkan bonus kuota internet hingga 10 GB Telkomsel secara gratis.

Untuk menghindari kegagalan, pastikan kamu memasukkan nomor yang memang sesuai dengan KTP dan KK kamu ya gaez. Pastikan juga kamu mengetik ULANGNIK tanpa spasi, agar lebih gampang perhatikan contoh pada gambar berikut.

Cara Registrasi Ulang Simcard Kartu Prabayar Telkomsel Yang Benar
Format Sms Registrasi Ulang Yang Benar Ke 4444 Kartu Telkomsel
Selain melalui sms ke 4444 tadi, kamu bisa juga kok melakukan registrasi ulang melalui situs resmi Telkomsel di www.telkomsel.com/reg, atau bisa juga melalui aplikasi My Telkomsel. Untuk format sms bagi provider lainnya kamu bisa ikuti panduan di artikel berikut ini ya gaez.

logoblog

Thanks for reading Bonus Kuota Internet 500MB Dari Registrasi Ulang Kartu Simcard Telkomsel

Previous
« Prev Post

No comments:

Post a Comment

Share pengalaman seru kamu terkait info dan trik internet murah ulasan kita kali ini gaez. Komentar kamu akan di moderasi, dan setiap komen yang out of topic, sorry yee gak akan di publish.